Podcast Retina Biomedika “Roadshow Peminatan Kedokteran Molekuler”

Pada Selasa, 2 April 2024 lalu Magister Ilmu Biomedik FK-KMK UGM telah melaksanakan siaran live streaming Podcast Retina Biomedika Roadshow Peminatan Episode ke-3 yaitu Peminatan Kedokteran Molekuler melalui saluran Youtube Magister Ilmu Biomedik FK-KMK UGM dan daring Zoom. Topik yang dibahas pada episode kali ini adalah tentang pengenalan minat Kedokteran Molekuler di Magister Ilmu Biomedik FK-KMK UGM dengan dipandu moderator Chrismelan Julianto Pesoa yang merupakan mahasiswa angkatan 2023.

Pada kesempatan kali ini, dr. Dwi Aris Agung Nugrahaningsih, M.Sc., Ph.D selaku Ketua Minat Kedokteran Molekuler berbagi informasi seputar hal-hal yang dipelajari di miant Kedokteran Molekuler, topik penelitian, inovasi-inovasi yang dikembangkan di minat, suasana belajar, peluang alumni setelah lulus dari minat Kedokteran Molekuler, hingga tantangan apa saja yang mungkin dialami oleh mahasiswa selama menempuh perkuliahan di miant Kedokteran Molekuler. Beliau juga menjelaskan beberapa fokus riset yang menjadi topik penelitian tesis mahasiswa di minat Kedokteran Molekuler, di antaranya fokus ke arah genetik mulai dari farmakogenetik dan epigenetik kanker, ada juga yang ke arah DM (Diabetes Melitus) baik secara in vitro maupun in vivo, dan juga masih ada fokus yang lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.