Biologi Sel dan Molekular

Pada mata kuliah ini mahasiswa mempelajari sel sebagai unit fungsional terkecil yang membentuk jaringan, organ dan sistem organ pada individu. Sel tersusun dari makromolekul utama yang membentuk struktur dan berperan secara fungsional. Organela dan fungsi-fungsi utama pada sel seperti fungsi membran plasma, produksi energi, ekspresi gen, dan pengaturannya akan dibahas pada tingkat molekuler. Keseimbangan jumlah sel melalui siklus sel dan apoptosis serta komunikasi interselular dan transduksi sinyal juga akan dipelajari dan didiskusikan pada mata kuliah ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published.